Web versi mobile

Untuk melakukan pendaftaran, Calon Peserta Didik mendaftar sesuai jadwal pada Informasi Jadwal PPDB MTs Negeri 1 Libuklinggai , kemudian lakukan langkah-langkah berikut ini :

  1. Buat Akun terlebih dahulu dengan cara klik menu BUAT AKUN DAN PASWORD sebagai contoh ( PPDB2023AGIT ).(Catat dan Ingat baik-baik nama akun dan kata sandi yang sudah dibuat).
  2. Masuk ke akun dengan Klik MASUK (PC/Laptop) atau SIMBOL GARIS 3 (HP) yang terletak di pojok kanan atas dengan. menggunakan nama akun dan kata sandi yang telah dibuat sebelumnya untuk melengkapi data-data pendaftaran (Data Calon SiswaData Orang Tua, dan Data Asal Sekolah, Prestasi yang dimiliki. (Bila memiliki Prestasi dibidang Akademik, Non Akademik atau prestasi Tahfidz, silakah mengisi data Prestasi pada menu yang disediakan karena akan menjadi nilai plus bagi calon siswa).
  3. Upload berkas-berkas yang diperlukan, seperti Kartu Keluarga (KK),Akte Kelahiran,Ijazah/Surat Keterangan Lulus,NISN,Piagam/Sertifikat Prestasi pada tab Upload berkas.
  4. Klik menu FINALISASI DATA setelah proses pengisian data untuk dapat DIVERIFIKASI oleh Panitia.  (Sebelum klik FINALISASI, cek dan ricek kembali data-data yang sudah diisi karena peserta yang sudah melakukan Finalisasi Data, tidak dapat melakukan perubahan-perubahan pada data pendaftarannya. Para pendaftar dapat melihat hasil verifikasi pada area calon peserta (login pendaftar). Peserta dinyatakan telah resmi terdaftar bila status pendaftarannya adalah SUDAH DIVERIFIKASI.
  5. Siswa yang lulus Verifikasi Pendaftaran, silahkan melihat jadual tahap selanjutnya APABILA ada test yang harus di ikuti dengan mendownload KARTU UJIAN dari akun pendaftar. Setelah itu menunggu proses  tahap akhir.
  6. Panitia mengumumkan nama-nama peserta yang DITERIMA, sebagai Siswa Baru MTs Negeri 1 Lubuklinggau baik secara Online Realtime pada halaman web resmi PPDB dan atau secara offline melalui papan pengumuman di madrasah.
  7. Pendaftar yang dinyatakan DITERIMA / LULUS, wajib men-download (unduh) kemudian mencetak surat keterangan DITERIMA/LULUS dan Formulir Pendaftaran untuk digabungkan dengan dokumen-dokumen pendukung yang diperlukan pada proses daftar ulang.
  8. Siswa yang dinyatakan status CADANGAN, dapat menunggu sampai akhir proses seleksi tiap jalurnya. Apabilla ada siswa yang dinyatakan GUGUR atau Mengundurkan Diri, maka akan diterima sesuai keputusan panitia PPDB.
  9. Siswa yang dinyatakan TIDAK DITERIMA, apabila masih ada jalur pendaftaran berikutnya dan diberikan kesempatan untuk ikut jalur berikutnya, akan di SET Jalur Pendaftaran menjadi KOSONG. dalam hal ini calon siswa pendaftar akan menunggu jadual tahap selanjutnya. Dan calon siswa silahkan login untuk memilih JALUR BARU yang tersedia dan melakukan FINALISASI DATA ulang dan menunggu proses seleksi.
  10. Siswa yang dinyatakan TIDAK DITERIMA/DITOLAK  sebagai keputusan panitia maka tidak dapat melakukan mendaftarkan lagi.

Adapun dokumen-dokumen tersebut dapat dilihat pada menu Informasi : Dokumen yang Diperlukan pada waktu Daftar Ulang.

 

Panitia PPDB MTsN 1 LLG

Assalamu`alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Penerimaan Calon Peserta Didik Baru Tahun 2024 akan dilaksanakan
melalui 2 (dua) Tahap Jalur Pendaftaran, dengan total kuota 350 siswa,
adapun jadwal akan diselenggarakan sebagai berikut :

1. JALUR PRESTASI

 NO  AGENDA KEGIATAN KETERANGAN
1 Waktu Pendaftaran 26 Februari s.d 2 Maret 2024
2 Seleksi Verifikasi 26 Februari s.d 4 Maret 2024
3 Test Keagamaan 5 s.d 6 Maret 2024
4 Pengumuman Seleksi   9 Maret 2024                                        
5 Daftar Ulang 14 s.d 16 Maret 2024

2. JALUR REGULER

 NO  AGENDA KEGIATAN KETERANGAN
1 Waktu Pendaftaran 29 April s.d 4 Mei 2024
2 Tes Keagamaan 6 s.d 11 Mei 2024
3 Test Tertulis 20 Mei 2024
4 Pengumuman Seleksi   22 Mei 2024                                     
5 Daftar Ulang 22 s.d 28 Mei 2024

JADWAL akan di-UPDATE kembali apabila ada penambahan/perubahan.
*) Pendaftar yang tidak menyelesaikan data-data pendaftaran sampai melakukan Finalisasi Data, tidak akan akan diproses oleh Panitia.
**) Pendaftar yang tidak melakukan daftar ulang akan dinyatakan gugur (ditolak/mengundurkan diri) dan pendaftar dalam status Cadangan/status lain dapat berubah menjadi DITERIMA.
***) SELESAIKAN DATA PENDAFTARAN SEBELUM WAKTU PENDAFTARAN DITUTUP.
(karena peserta tidak dapat melakukan proses pengisian data apabila telah pendaftaran telah ditutup)


Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Panitia PPDB MTsN 1 LLG

JADWAL PESERTA PPDB JALUR PRESTASI YANG MENGIKUTI TES KEAGAMAAN SILAKAN KLIK LINK BERIKUT:

https://drive.google.com/file/d/1tYdb1UFlm-6bVUYtSH2FdlZbE_HTx9f7/view?usp=drive_link

 

BENDA YANG HARUS DIBAWA

DAN HAL PENTING YANG PERLU DIPERHATIKAN

  1. Peserta membawa print out Kartu Ujian
  2. Apabila Kartu Ujian tidak muncul foto, harap peserta menempelkan foto 3x4 cm (boleh warna/hitam putih)
  3. Peserta menggunakan seragam MI/SD
  4. Peserta putra membawa sarung dan kopiah
  5. Peserta putri membawa mukenah
  6. Orang tua/wali peserta yang mengantar menggunakan pakaian menutup aurat

 

LANGKAH-LANGKAH TES KEAGAMAAN

  1. Peserta datang
  2. Peserta menuju ruang registrasi (GOR MTs)
  3. Peserta melapor ke panitia registrasi
    1. Panitia mencatat kehadiran di daftar hadir
    2. Panitia menyerahkan nomor urut tes kepada peserta
    3. Panitia mengarahkan ke ruang tes keagamaan
  4. Peserta menuju ruang tes keagamaan
  5. Orang tua/wali peserta menunggu di ruang registrasi (GOR MTs)
  6. Peserta melapor ke panitia ruang tes keagamaan
    1. Panitia mencatat kehadiran di daftar hadir
    2. Panitia mencatat nomor urut tes keagamaan
  7. Peserta menunggu
    1. Panitia memanggil peserta tes keagamaan
  8. Peserta mengikuti tes keagamaan
    1. Penguji menerima nomor urut tes
    2. Penguji memeriksa identitas dan prestasi
    3. Penguji menyelenggarakan tes
  9. Peserta diperkenankan pulang

 

Catatan:

  • Urutan tes berdasarkan nomor urut yang didapatkan saat peserta melakukan registrasi
  • Peserta tidak diperkenankan mengajukan pendahuluan untuk mengikuti tes
  • Apabila peserta meninggalkan ruang tes saat dipanggil, panitia dapat menggeser peserta pada urutan belakang, setelah semua urutan peserta mengikuti tes

 

  • Teks merah merupakan rincian tugas panitia registrasi
  • Teks oranye merupakan rincian tugas panitia pengatur di ruang ujian
  • Teks hijau merupakan rincian tugas penguji

PENGUMUMAN PPDB JALUR PRESTASI 

Nama-nama yang lulus seleksi PPDB jalur prestasi dapat dilihat di link berikut iniPENGUMUMAN PPDB JALUR PRESTASI

 

UNDANGAN RAPAT KOMITE DAN DAFTAR ULANG

 

Yth. Orang Tua/Wali Calon Peserta Didik Baru

Jalur Prestasi MTs Negeri 1 Lubuklinggau

di Lubuklinggau

 

Dengan hormat,

Sehubungan dengan telah selesainya proses seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Jalur Prestasi MTs Negeri 1 Lubuklinggau Tahun Pelajaran 2024/2025, dengan ini kami mengundang Bapak/Ibu Orang Tua/Wali Calon Peserta Didik Baru untuk hadir pada:

agenda            : Rapat Komite dan Penyampaian Informasi Daftar Ulang

hari, tanggal    : Kamis, 14 Maret 2024

waktu              : 07.30 s.d. 09.00 WIB

tempat             : GOR MTs Negeri 1 Lubuklinggau

 

Adapun berkas daftar ulang yang perlu disiapkan, sebagai berikut:

  1. Mengisi formulir yang telah disiapkan panitia
  2. Print out pengumuman yang menyatakan lulus PPDB (2 lembar)
  3. Print out NISN (2 lembar)
  4. Fotokopi Akte Kelahiran (2 lembar)
  5. Fotokopi Kartu Keluarga (2 lembar)
  6. Pasfoto terbaru berwarna 3x4 cm (3 lembar)
  7. Materai Rp10.000,- (3 lembar)
  8. Map Biola biasa (untuk putra warna hijau dan putri warna merah sebanyak 2 lembar)

Mengingat pentingnya kegiatan tersebut, kami mengharapkan Bapak/Ibu untuk hadir tepat waktu.

Demikian undangan ini kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

 

Ketua Panitia,

 

Hera Mayuza

(Hp. 0813-6767-2633)

 

HAL PENTING YANG PERLU DIPERHATIKAN SAAT DAFTAR ULANG

  1. Calon peserta didik membawa semua berkas yang diperlukan
  2. Masa pendaftaran ulang 14 s.d. 16 Maret 2024 mulai pukul 08.30 s.d. 12.00 WIB
  3. Calon peserta didik yang tidak melakukan daftar ulang sampai batas waktu dinyatakan gugur atau mengundurkan diri
  4. Calon peserta didik menggunakan seragam MI/SD
  5. Orang tua/wali peserta yang hadir menggunakan pakaian menutup aurat